Kamis, 07 Januari 2016

KESENIAN SUNDA IBING PENCAK



Salah satu aspek yang tidak kalah penting dalam pencak silat adalah aspek seni pencak silat, yang lebih popular di Jawa Barat dengan sebutan ibing namun tidak sedikt orang yang menyebut aspek seni silat ini dengan istilah tari pencak silat. Dalam ibing pencak silat ada unsur keindahan gerak di dalamnya, mempunyai tujuan akhir menjatuhkan lawan, sehingga dalam ibing pencak silat unsure beladirinya lebih ditekankan pada unsur keindahannya saja tidak ada unsur beladiri, seperti tari-tarian yang sering kita lihat.
Selain  kekuatan, dalam kesenian tersebut juga terdapat keindahan yang dapat dinikmati dan dilihat oleh orang-orang yang melihat yang ditampilkan oleh para seniman tari tersebut.
Di Jawa Barat, di selain dikenal adanya pencak sebagai bela diri, yang disebut dengan buah atau eusi, dikenal pula pencak silat kembang atau ibing pencak (tari pencak). Begitu eratnya hubungan batin masyarakat Jawa Barat dengan seni pencak silat sehingga banyak anggota masyarakat Jawa Barat yang menghubungkan kata pencak dengan ibing penca. Istilah ibing penca memang berasal dari Jawa Barat. Secara harfiah ibing penca dapat diterjemahkan menjadi Tari Pencak. (Rahmi)
Sumber : pencaksilat.wordpress.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar